Stand TP PKK Mura pada Expo 2025 Banyak Diminati, Lomba Mewarnai Menjadi Daya Tarik Utama
- Fransisca Fethy Angelina
- Aug 9
- 2 min read

KALTENGNETWORK, PURUK CAHU - Stand pameran Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Murung Raya (Mura) dalam Mura Expo 2025 menarik banyak pengunjung. Lomba mewarnai untuk anak-anak usia 4 hingga 7 tahun menjadi daya tarik utama.
Banyak orang tua dengan semangat mendaftarkan anaknya pada lomba yang diadakan di stand TP PKK tersebut. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 8 sampai 16 Agustus 2025, pukul 10.00–20.00 WIB, dan akan mencapai puncaknya dengan pengumuman enam karya terbaik pada 17 Agustus 2025.
Menurut Wakil Ketua I TP PKK Murung Raya, Dina Maulidah, yang mewakili Ketua TP PKK Kabupaten Murung Raya, Ny. Warnita Heriyus, lomba ini bertujuan untuk mengembangkan kreativitas dan potensi seni anak sejak dini.
“Kami ingin menciptakan wadah yang menyenangkan bagi anak-anak untuk mengekspresikan diri sekaligus mempererat hubungan antara orang tua dan anak,” jelasnya kepada media.
Dina Maulidah, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua I DPRD Murung Raya, memuji adanya pemberian susu gratis untuk peserta, sebagai bentuk dukungan terhadap pertumbuhan dan perkembangan mereka.Ia berharap kegiatan serupa dapat menjadi agenda tahunan Mura Expo, sehingga lebih banyak anak dapat merasakan pengalaman belajar kreatif di luar lingkungan sekolah.
Lomba mewarnai ini tidak dikenakan biaya pendaftaran, hanya perlu mendaftar di lokasi dengan syarat usia 4–7 tahun, waktu mewarnai maksimal 60 menit, dan orang tua hanya diperbolehkan membantu menuliskan nama peserta. Kertas dan alat mewarnai disediakan panitia, dan keputusan juri bersifat final.
Mura Expo 2025 merupakan bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun Kabupaten Murung Raya ke-23 dan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-80.
Kegiatan ini bertujuan untuk memamerkan, menunjukkan, dan mempromosikan keberhasilan pembangunan yang telah dicapai oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Murung Raya kepada masyarakat. -red
Foto: RAKYATKALTENG.com



















Comments