Pemprov Kalteng Mendorong Ormas Menjadi Partner Strategis Melalui Rakor Indeks Harmoni dan Kinerja Ormas 2025
- Fransisca Fethy Angelina
- Sep 18
- 2 min read

KALTENGNETWORK, PALANGKA RAYA - Rapat koordinasi untuk menyusun Indeks Harmoni Indonesia dan Indeks Kinerja Organisasi Masyarakat (Ormas) Provinsi Kalimantan Tengah untuk tahun 2025 diselenggarakan di Aula Rahan Pumpung Hapakat, Kantor Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Kalimantan Tengah pada Kamis, 18 September 2025.Asisten Perekonomian dan Pembangunan Herson B. Aden hadir mewakili Gubernur H. Agustiar Sabran untuk memberikan sambutan dan secara resmi membuka acara tersebut.
Dalam sambutannya, Herson menyampaikan penghargaan kepada jajaran Kesbangpol provinsi dan kabupaten/kota, serta Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) atas kontribusi mereka dalam kegiatan ini. Ia menekankan bahwa penyusunan kedua indeks tersebut bukan hanya prosedur administratif, melainkan langkah penting untuk memperkuat persatuan, keberagaman, dan ketahanan daerah.
“Kalimantan Tengah merupakan tempat tinggal bagi berbagai suku, agama, dan budaya. Mengusung semangat Huma Betang, kita semua diajak untuk saling menghargai, bekerja sama, dan menjaga persatuan. Keberagaman harus menjadi kekuatan bagi kita, bukan menjadi penyebab perpecahan. Oleh karena itu, diharapkan ormas dapat menjadi lebih profesional, bertanggung jawab, dan memberikan manfaat bagi masyarakat,” tegas Herson.
Herson juga menjelaskan bahwa Indeks Harmoni Indonesia dan Indeks Kinerja Ormas merupakan alat penting bagi pemerintah daerah untuk memetakan kondisi sosial dan meningkatkan peran organisasi kemasyarakatan. Ia menegaskan bahwa falsafah Huma Betang menjadi landasan utama dalam menjaga keharmonisan dan harus tercermin dalam kegiatan sehari-hari serta kontribusi ormas.
“Indeks ini lebih dari sekadar angka, tetapi menunjukkan tingkat penerapan nilai kebersamaan di masyarakat. Ormas harus menjadi mitra strategis pemerintah yang bekerja secara profesional, transparan, dan akuntabel. Dengan demikian, kita dapat bersama-sama menjaga stabilitas, memajukan pembangunan, dan mendukung visi Kalimantan Tengah Berkah,” tuturnya.
Herson juga meyakinkan bahwa pemerintah akan menindaklanjuti hasil rapat koordinasi ini dengan program nyata melalui Kesbangpol dan kerjasama antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Harmoni dan kinerja ormas saling berkaitan dan memperkuat. Keduanya harus berjalan seiring untuk mewujudkan masyarakat yang damai, inklusif, dan kompetitif,” pungkas Herson.
Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah berharap melalui rapat koordinasi ini dapat terjalin kerjasama yang solid antara pemerintah, organisasi kemasyarakatan, dan seluruh masyarakat dalam memperkuat persatuan dan menjaga keharmonisan di Bumi Tambun Bungai, serta mendukung terwujudnya visi Kalimantan Tengah Berkah.
Hadir dalam acara tersebut Forum Koordinasi Pemerintah Daerah (FORKOPIMDA), Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Kalimantan Tengah Katma F. Dirun, jajaran Kesbangpol Kabupaten/Kota se-Kalimantan Tengah, Bappeda Kabupaten/Kota se-Kalimantan Tengah, serta OPD terkait. -red
Foto: MMC Kalteng



















Comments