top of page

Bawaslu Katingan Siagakan Pengawasan Pemilihan Serentak


ree

KALTENG NETWORK, KASONGAN - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Katingan menggelar apel siaga pengawasan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah serta Bupati dan Wakil Bupati Katingan, Selasa (22/10/2024) di Kawasan Bukit Batu Kasongan.


Ketua Bawaslu Katingan, Yosafat Erictovia Kawung mengatakan, bahwa pihaknya terus berupaya semaksimal mungkin melakukan pengawasan setiap tahapan pesta demokrasi. Dia menekankan kepada jajaran agar profesional dalam melaksanakan pengawasan.


"Bawaslu Katingan beserta jajaran harus menjaga netralitas, tidak terlibat dalam politik praktis serta menjalankan tugas sesuai dengan ketentuan yang berlaku," kata Yosafat Erictovia Kawung.


Sementara itu, dalam sambutan tertulisnya, Pj Bupati Katingan Saiful, yang dibacakan oleh Kepala Kesbangpol Katingan, Robi menyambut baik kegiatan apel siaga pengawasan oleh Bawaslu Katingan.


"Kita sangat mendukung upaya pengawasan oleh Bawaslu Katingan, yang terus berupaya menjaga pelaksanaan pesta demokrasi agar dapat berjalan dengan baik," kata Robi.


Sutoyo menekankan kepada seluruh ASN setempat agar menjaga netralitas selama tahapan awal hingga akhir pemilihan serentak. "Semoga pelaksanaan Pilkada serentak dapat berjalan dengan baik, berkualitas serta menghasilkan pemimpin yang didambakan masyarakat," demikian Sutoyo. -red



Foto : Bawaslu Katingan menggelar apel siaga

pengawasan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah serta Bupati dan Wakil Bupati Katingan, Selasa (22/10/2024) di Kawasan Bukit Batu Kasongan.

Comments


bottom of page