Presiden Prabowo dan Kapolri Meninjau Barang Bukti Narkoba Seberat 214 Ton yang akan Dimusnahkan
- Fransisca Fethy Angelina
- 20 hours ago
- 2 min read

KALTENGNETWORK, JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto menyaksikan pemusnahan 2,1 ton barang bukti narkotika di Mabes Polri, Jakarta Selatan, pada Rabu, 29 Oktober 2025. Acara yang berlangsung di Lapangan Bhayangkara ini dihadiri Presiden Prabowo dengan mengenakan baju safari coklat muda dan disambut oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Selain keduanya, turut hadir sejumlah pejabat tinggi, termasuk Wakapolri Komjen Dedi Prasetyo, para PJU Mabes Polri, Kapolda, serta anggota Kabinet Merah Putih seperti Mensesneg Prasetyo Hadi, Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa, Wamenko Kumham Imipas Otto Hasibuan, Menteri Imipas Agus Andrianto, Mendagri Tito Karnavian, Menkum Supratman Andi Agtas, Seskab Teddy Indra Wijaya, Kepala BNN Suyudi Ario Seto, Kepala BGN Dadan Hindayana, dan Kepala PPATK Ivan Yustiavandana. Hadir pula Ketua MPR RI Ahmad Muzani, Ketua DPR RI Puan Maharani, Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal, Hakim Agung MA Yanto, Ketua MUI Pusat Anwar Iskandar, Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf, dan Ketua Umum Harian Kompolnas Arief Wicaksono.
Polri mencatat telah menyita narkotika seberat total 214,84 ton dengan nilai mencapai Rp 29,37 triliun selama satu tahun pemerintahan Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran, sejak Oktober 2024. Data ini didukung dengan paparan hasil pemberantasan narkoba sejak Januari hingga Oktober 2025, di mana Polri telah menangani 38.934 kasus dan menahan 51.763 tersangka serta menyita 197,7 ton barang bukti narkoba.Pada kesempatan tersebut, Presiden Prabowo dan Kapolri memperhatikan proses verifikasi barang bukti dengan pengujian sampel untuk memastikan kandungan narkoba. Pemusnahan ini merupakan wujud dukungan terhadap Asta Cita Presiden Prabowo dalam memberantas narkoba di Indonesia.
Selama setahun pemerintahan Prabowo-Gibran, Polri telah mengungkap 49.306 kasus narkoba melibatkan 65.572 tersangka. Total barang bukti yang dimusnahkan mencapai 212,7 ton, dengan sisa 2,1 ton yang dimusnahkan bersama Presiden.Rincian barang bukti yang dimusnahkan meliputi 186,7 ton ganja, 9,2 ton sabu, 1,9 ton tembakau gorila, 2,1 juta butir ekstasi, 13,1 juta butir obat keras, 27,9 kg ketamin, 34,5 kg kokain, 6,8 kg heroin, 5,5 kg Tetrahidrokanabinol (THC), 18 liter etomidate, 132,9 kg hashish, 1,4 juta butir happy five, dan 39,7 kg happy water. -red



















Comments