top of page

DPD GAMKI Kalimantan Tengah 2025-2028 Audiensi dengan PGIW, Bahas Kolaborasi Kepemudaan

ree

KALTENGNETWORK, PALANGKA RAYA – Dewan Pimpinan Daerah Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (DPD GAMKI) Kalimantan Tengah masa bakti 2025–2028 mengadakan pertemuan dengan Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia Wilayah (PGIW) Kalimantan Tengah, Kamis (21/8), di Kantor PGIW, Jalan Tjilik Riwut, Palangka Raya.

Pertemuan tersebut menjadi ajang perkenalan kepengurusan baru sekaligus membahas isu-isu strategis terkait tantangan pemuda di Kalimantan Tengah.


"Kami memperkenalkan kepengurusan GAMKI MB 2025–2028 yang dilantik 07 Agustus 2025 oleh Ketua Umum, Sekretaris Umum serta Pengurus DPP GAMKI di Hotel Swissbel Palangka Raya," kata Ketua DPD GAMKI Kalimantan Tengah, Yudhi Karlianto Manan.

Dalam kesempatan itu, Yudhi menyampaikan terima kasih atas sambutan Ketua PGIW Kalimantan Tengah, Pdt. Ayang Setiawan, M.Th. Ia juga menegaskan pentingnya kolaborasi. "Misi kami pemuda Kristen bersatu dan mengembangkan kepemudaan. Ke depan kami berharap bisa berkolaborasi bersama PGIW Kalimantan Tengah," ujarnya.

ree

Sementara itu, Pdt. Ayang menyambut baik audiensi tersebut. "Terima kasih saya ucapkan atas kunjungan DPD GAMKI Kalimantan Tengah dan selamat bagi pengurus MB 2025–2028 yang sudah terpilih dan dilantik," katanya. Ia menegaskan PGIW siap bersinergi untuk memperkuat pelayanan kepemudaan. "PGIW Kalimantan Tengah siap membantu dan melibatkan GAMKI dalam setiap pelayanan untuk membesarkan serta memperluas pelayanan di masyarakat," tambahnya.


Menutup pertemuan, Pdt. Ayang memberikan pesan khusus. "Saya berharap GAMKI bisa menjadi wadah kepemudaan serta memberikan jawaban terhadap tantangan kepemudaan seperti narkoba, miras dan lain-lain," pungkasnya. -red

Comments


bottom of page